Perbedaan Wardah Acnederm dan Acne Series

Perbedaan Wardah Acnederm dan Acne Series itu sebenarnya apa saja sih?

Apakah kedua produk ini sama, atau berbeda?

Kalau berbeda, bedanya di bagian mananya?

Mungkin ada dari kamu yang punya pertanyaan seperti itu. Kok Wardah mengeluarkan produk yang namanya mirip-mirip gini ya. Skincare untuk merawat wajah yang berjerawat agar lebih sehat.

Untuk menjawab rasa penasaranmu, kita bahas bersama di sini ya.

Perbedaan Wardah Acnederm dan Acne Series

Sebenarnya, Wardah Acnederm adalah kemasan baru dari Wardah Acne Series. Kedua produk ini sebenarnya sama, dikhususkan untuk kulit berjerawat.

Bedanya, Acne Series merupakan kemasan yang lama. Sedangkan Acnederm adalah kemasan baru.

Kamu bisa lihat di website resmi Wardah. Pilihan kategori yang ada di website tersebut tidak ada Acne Series. Tapi, kamu akan menemukan Acnederm.

Kemungkinan, Wardah sudah tidak mengeluarkan lagi Acne Series, dan menggantikannya dengan Acnederm.

Tapi, kita bahas sedikit perbedaan kakak beradik ini ya.

Kemasan

Kemasan antara Acne Series dengan Acnederm sedikit berbeda.

Acne Series packaging-nya dominan putih dengan tulisan berwarna biru. Kemasan barunya yaitu Acnederm memiliki perpaduan antara biru muda dan putih.

Ingredients

Untuk komposisinya, Acnederm dan Acne Series ini punya ingredients yang cukup berbeda. Hal ini karena ada beberapa produk yang diganti dengan varian lain.

Tapi, kalau yang varian sama, ingredients-nya masih sama.

Harga

Harga dari kemasan yang baru juga nggak beda jauh kok.

Varian

Nah, untuk paket, ada perbedaan antara Acne Series dengan Acnederm.

Acne Series terdiri dari beberapa produk, seperti:

wardah acne series
syarah.id
  1. Acne Cleansing Gel
  2. Pore Tightening Toner
  3. Acne Perfecting Moisturizer Gel
  4. Acne Treatment Gel
  5. Acne Gentle Scrub

Acnederm terdiri dari varian berikut:

wardah acnederm
@wardahbeauty – instagram.com
  1. Pore Blackhead Balm
  2. Pure Foaming Cleanser
  3. Pore Refining Toner
  4. Day Moisturizer
  5. Night Treatment Moisturizer
  6. Acne Spot Treatment Gel
  7. Face Powder

Varian antara Acne Series dengan Acnederm sedikit berbeda kan?

Ada produk yang dihilangkan, dan ada penambahan varian baru yang akan membuat kulit jadi lebih sehat. Terus, produk Acnederm menggunakan istilah Dermaspecific Plan, di Acne Series, istilah itu nggak ada.

Penutup

Sepertinya sampai sini dulu deh pembahasan tentang perbedaan Wardah Acnederm dan Acne Series.

Buat yang ada tambahan, tulis di kolom komentar ya. Semoga artikelnya bermanfaat. Sampai jumpa lagi 🙂

Leave a Comment