Review Nivea Sun Serum SPF 50+ PA +++

Halo, sekarang kita akan me-review Nivea Sun Serum. Mau tau lengkapnya? Simak ulasan berikut ini.

Tinggal di daerah tropis yang kaya akan sinar matahari membuat kita menjadi harus lebih perhatian pada kulit wajah kita. Perlindungan yang baik akan menjaga kulit wajah tetap sehat dan terhindar dari masalah-masalah kulit.

Salah satu bentuk perlindungan yang dapat dilakukan adalah dengan rutin menggunakan sunscreen pada wajah kita.

Penggunaan sunscreen ini wajib dilakukan meskipun cuca mendung, hujan, apalgi saat matahari sedang terik-teriknya ya. Paparan sinar matahri ke wajah kita dapat berdampak menjadikan kulit kering, warna kulit jadi tidak rata bahakn bisa mengakibatkan penuaan dini, lho.

Untuk mendapatkan perlindungan yang maksimal, pemilihan produk sunscreen sangat mempengaruhi ya. Kamu harus mengenali jenis kulitmu terlebih dahulu agar kamu dapat memilih produk yang sesuai dengan kondisi kulit wajahmu.

Apa sih Nivea Sun Serum SPF50PA+++?

https://www.instagram.com/p/B_XVHq_liBc/

Salah satu produk perlindungan wajah yang bisa kamu pertimbangkan adalah produk sunscreen dari Nivea. Ya, Nivea kembali merilis produk sunscreen, kali ini produk Nivea tersebut diberi nama Nivea Sun Serum SPF50PA+++.

Seperti namanya, produk sunscreen ini berbentuk serum dan terdiri atas dua varian menarik. Untuk kamu yang memiliki kulit berminyak tersedia varian Oil Control sedangkan utnuk kmau yang memiliki kondisi kulit normal cendung kering terdapat varian Instan Aura.

Kandungan sih Nivea Sun Serum

Dalam review Nivea Sun Serum ini, kamu juga butuh tau kan kandungan apa saja yang ada dalam produk ini? Nah, ini dia ingredients dalam produk sunscreen dari Nivea.

Aqua, Homosalate, Polymethylsilsesquioxane, Butyl Methoxydibenzoylmethane, Ethylhexyl Salicylate, Octocrylene, Dimethicone, Glycerin, Phenylbenzimidazole Sulfonic Acid, Cyclomethicone, Alcohol Denat., Behenyl Alcohol, Cetearyl Alcohol, Phenoxyethanol, Dimethicone Crosspolymer, Sodium Hydroxide, CI 77891, Ethylparaben, Methylparaben, Sodium Stearoyl Glutamate, Trisodium EDTA, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Tocopheryl Acetate, Xanthan Gum, Mica, Sodium Chloride, Glycyrrhiza Glabra Root Extract, Glyceryl Glucoside, CI 16035, CI 10316, CI 75470

Manfaat

Ada beberapa manfaat yang diklaim oleh produk ini. Review Nivea Sun Serum kali ini membahas beberapa manfaat yang mungkin bisa kamu peroleh ya.

  • Mengandung Titanium Dioxide, produk ini diklaim mampu membuat kulit tampak cerah alami.
  • Licorice Extract yang terdapat di dalamnya merupakan bahan alami yang mampu merawat kulit agar tampak cerah berseri.
  • Double UV protection dengan SPF50+ dan PA+++ melindungi wajah dari sinar UVA dan UVB yang dapat menyebabkan kerusakan pada kulit seperti kusam, bintik hitam dan penuaan dini.
  • Aura Booster dan Vitamin E, dengan formula khusus aura booster dari Nivea sun Serum membatu kulit wajah tampak cerah, beraura dan berseri seketika. Kandungan vitamin E membantu menjaga kelembapan kulit wajah.

Packaging

Review Nivea Sun Serum
grid.id

Produk ini dikemas dalam bentuk tube plastik berwarna dominan putih denga tutup ulir. Hal ini membuat kemasan Nivea Sunn Serum ini aman dan gak bikin takut meleber. Mulut tutupnya bebentuk runcing sehingga memudahkan untuk mengeluarkan isinya.

Tube ini kemudian dilapisi plastik mika transparan. Pada bagian belakang terdapat manfaat produk, cara pakai, peringatan pengguna, full list ingredients, expired date dan beberapa informasi tambahan lainnya.

Produk dengan tutup kemasan berwana pink adalah Nivea Sun Serum varian Instan Aura untuk kulit normal cenderung kering, sedangkan kemasan dengan tutup berwarna biru adalah varian Oil Control Serum untuk kulit cenderung berminyak.

Nilai plusnya dari packaging-nya yang ramping adalah bikin mudah dimasukkan ke dalam makeup pouch dan juga travel friendly.

Teksture dan Aroma

Sesuai namanya, Nivea Sun Serum SPF50 PA+++ dikemas dalam bentuk serum yang ringan di kulit, mudah meresap, mudah diratakan, tidak menimbullkan minyak, tidak menimbulkan white cast dan juga mencerahkan kulit. Memiliki formula makeup friendly, produk ini juga bisa dijadikan primer, lho.

Wangi bunga samar dengan ada sedikit wangi chemical. Nggak menganggu sama sekali.

Harga

Untuk satu kemasan Nivea Sun Serum bervolume 30 ml ini dibandrol dengan harga sekitar Rp50.000.

Demikian review Nivea Sun Serum ini, semoga dapat bermanfaat dan bisa menjadi informasi ketika kamu akan membeli produk ini.

Jangan lupa, kalau terjadi efek yang kurang bagus di wajah, sebaiknya hentikan dulu pemakaiannya ya. Lalu konsultasikan ke dokter kulit biar tahu masalahnya dimana.

Leave a Comment